Ide Usaha Sampingan – Bagi karyawan yang berpenghasilan kecil, hanya mengandalkan gaji untuk kehidupan sehari-hari tidak akan cukup. Makannya, butuh pekerjaan atau usaha sampingan agar bisa menutupi kebutuhan dan untuk tabungan
Mencari pekerjaan maupun usaha sampingan sebaiknya yang tidak mengganggu pekerjaan utama. Misal bekerja secara online atau jadwal bisa di atur sesuai kemauanmu.
Akan lebih menjanjikan jika bisa membuka usaha sampingan meski modalnya tidak seberapa. Sebab, berawal hal kecil jika kita kerjakan secara konsisten, usia bisnis akan panjang.
Buat kamu yang sedang berencana membuka usaha sampingan namun modalnya terbatas, ide usaha sampingan modal kecil.
8 Ide Usaha Sampingan Modal Kecil
1. Pulsa
Pulsa saat ini menjadi kebutuhan primer. Masyarakat tidak bisa lepas dari pulsa untuk komunikasi, proses pekerjaan dan untuk membeli kuota internet.
Bisnis pulsa khususnya pulsa elektrik sangat menguntungkan dan mudah. Modal yang kita butuhkan tidak besar. Mulai dari minimal Rp 300 ribu saja sudah bisa menjalankan bisnis pulsa elektronik ini.
Selain itu, bisnis ini minim resiko. Sebab, barang yang akan di jual bukan barang jadi tak perlu takut ada kerusakan. Transaksi di lakukan saat itu juga dan cepat. Jualan pulsa elektrik juga bersifat fleksibel, kamu bisa jual pulsa saat sedang bekerja di kantor dan rekanmu sebagai pelanggan setia.
2. Jual foto di internet
Buat kalian yang senang dengan dunia fotografi, bisa mengambil ide ini. Hasil foto-foto kamu bisa menghasilkan uang dengan menjualnya di beberapa situs penjualan foto populer seperti: Istockphoto.com, ShutterStock.com, Fotolia.com dan StockFresh.com.
Modal yang perlu kamu siapkan hanya camera yang memadai dan koneksi internet. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan uang dari hobi kamu.
3. Jual beli motor bekas
Bisnis yang satu ini akan membutuhkan modal yang seidikit lebih besar dan skill tertentu. Kamu harus pandai melihat pasar dan memeriksa keadaan motor bekas yang akan di beli, sehingga cocok dengan harga tawarmu.
Mulai dari motor yang murah-murah saja. Banyak yang menjual motor bekas keluaran lama dengan harga tidak sampai Rp 10 juta. Hanya saja butuh effort untuk menjalankan bisnis ini.
Kamu harus lihai dan pandai dalam pemeriksaan surat-surat, kondisi motor, onderdil dan status motor. Pastikan bukan hasil curian.
Keuntungan bisnis jual-beli motor ini terbilang besar dan bisa di putar untuk modal yang lebih besar.
4. Angkringan
Bisnis angkringan cukup menjanjikan. Tidak butuh banyak modal dan menu yang rumit. Menu di angkringan biasanya menyediakan minuman sederhana seperti teh, kopi, susu dan lainnya.
Kopi-kopian biasanya dalam bentuk kemasan. Sementara cemilan biasanya nasi bungkus, aneka gorengan dan aneka sate.
Rata-rata pengunjung angkringan adalah anak muda. Mereka akan berkumpul beramai-ramai dalam waktu lama dan makan banyak cemilan tanpa mereka sadari.
Bisnis ini boleh terlihat sederhana, tapi siapa tahu keuntungan yang akan di terima malah lebih besar dari yang terlihat. Kamu bisa membuka cabang jika memungkinkan.
5. Jasa penerjemah
Bila kamu menguasai beberapa bahasa seperti bahsa Inggris, Jepang, Mandarin atau lainnya, kamu bisa bekerja sampingan sebagai penerjemah.
Lowongan sebagai penerjemah ini banyak sekali bertebaran di situs lowongan kerja. Pekerjaan ini tidak akan mengganggu jadwal kerja utamamu.
Biasanya, penerjemah hanya akan diberi waktu deadline. Jadi kamu bisa mengerjakannya kapan saja, asal selesai tepat pada waktu yang sudah ditentukan. Modalmu hanya laptop dan jaringan internet saja.
- Baca juga : Usaha yang Cocok Setelah Pensiun
6. Jasa desain grafis
Jika kamu seorang karyawan yang bekerja sebagai desain grafis atau kamu pandai dalam bidang ini, kamu bisa mendapat tambahan penghasilan dari luar perusahaanmu. Kamu bisa membuka jasa layanan desain seperti kartu nama, logo, pakaian, poster dan lainnya.
Ada beberapa situs pasar online untuk menjual hasil desainmu seperti Sribu.com dan Projects.co.id untuk lokal. Bila ingin menembus pasa internasional, kamu bisa menjualnya di 99designs.com, Elance.com, dan Upwork.com.
7. Jasa laundry
Jasa laundy cukup banyak peminatnya. Bahkan ibu rumah tangga juga memakai jasa ini. Bila ingin berbisnis jasa laundry, kamu bisa buka di lokasi sekitaran universitas atau kawasan industri.
Mahasiswa dan karyawan yang tinggal nge-kos di sekitaran situ akan jadi langgananmu. Terkadang ada kosan yang tidak menyediakan mesin cuci atau mereka terlalu lelah untuk mencuci pakaian. Jadi, mahasiswa dan karyawan adalah pangsa pasar terbesar dalam jasa ini.
Modal yang kamu butuhkan mulai dari Rp 10 juta untuk membeli mesin cuci dan peralatan pendukung lainnya.
8. Bisnis online
Bisnis online mudah sekali dilakukan, tetapi banyak juga saingannya. kegiatan ini terbilang laris manis karena masyarakat terutama perempuan gemar sekali belanja online.
Selain prosesnya mudah, pilihannya juga beragam. Kamu bisa menjual apa saja lewat online. Jika tak mau mengeluarkan modal, kamu bisa menjadi dropshipper yang menjual barang dari online shop tanpa harus nyetok barang.
Jika serius menjalankan bisnis online, kamu harus menguasai strategi digital marketing.
Penutup
Karyawan yang digaji kecil lebih baik memiliki pekerjaan atau usaha sampingan untuk kelangsungan hidup yang lebih baik. Modal tidak perlu besar asal bisnis yang dikerjakan tepat sasaran dan konsisten.
Jadi, 8 ide usaha sampingan mudah dan modal kecil di atas bisa jadi rekomendasi kamu yang berencana menambah pundi-pundi di rekening.