karyawan Hanya karyawan biasa yang kini sudah menjadi Direktur di perusahaan digital ternama di Indonesia. Ayo jadi karyawan sukses bersama Karyawan.co.id!

Gaji Karyawan MNC Group

2 min read

Gaji Karyawan MNC Group

Gaji Karyawan MNC Group – Siapa raksasa industri pertelevisian di Indonesia? Pasti banyak yang menyebut MNC Group di urutan pertama. MNC Group memang sudah menjelma menjadi perusahaan industri hiburan tanah air dengan berbagai cabang bisnis dan anak usaha.

Apakah Anda juga ingin menjadi bagian dari MNC Group? Coba saja melamar disana! Tapi cari tahu dulu berapa gaji karyawan MNC Group saat ini.

Gaji Karyawan MNC Group

No.JabatanGaji
1.IT ManagerRp 28.000.000
2.Budget Management Accounting ManagerRp 26.000.000
3.Akuntansi / KeuanganRp 10.000.000
4.Teknologi InformatikaRp 8.000.000
5.Promo ProducerRp 8. 000.000
6.ProducerRp 8.000.000
7.Associate Producer Rp 8.000.000
8.CoordinatorRp 7.000.000
9.Promotion ProducerRp 7.000.000
10.Motion Graphic DesignerRp 7.000.000
11.Graphic DesignerRp 7.000.000
12.HRDRp 6.000.000
13.Marketing PemasaranRp 6.000.000
14.MaintenanceRp 6.000.000
15.ManufakturRp 5.000.000
16.AdminstrasiRp 5.000.000
17.Video JournalistRp 5.000.000
18.Operation Rp 4.000.000
19.EditorRp 3.000.000
20.CameramanRp 3.000.000

Profil MNC Group

Perusahaan ini punya nama lengkap PT. Media Nusantara Citra Tbk. Sahamnya melantai di Bursa Efek Indonesia dengan kode IDX: MNCN.

Tapi sebagian besar masyarakat umum mengenalnya sebagai PT. MNC, MNC Media, ataupun MNC saja. Perusahaan ini khusus bergerak dalam industri media hiburan dan informasi. Kantor pusatnya berada di Jakarta.

Pendiri MNC Media adalah Hary Tanoesoedibjo. Perusahaan ini didirikan pada 17 Juni 1997. Saluran televisi pertama yang dimiliki oleh MNC adalah RCTI.

Kemudian perusahaan ini mengakuisisi saluran televisi lainnya seperti TPI yang kemudian berubah nama menjadi MNC. Perusahaan ini juga mendirikan beberapa saluran televisi baru seperti Global TV dan iNews.

MNC berhasil mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2007. Sahamnya termasuk kategori likuid dan dan punya tren terus meningkat signifikan tiap tahunnya.

Tercatat menjalankan sejumlah usaha seperti perdagangan, percetakan, pengangkutan, multimedia, investasi, industri, pertanian, dan jasa asuransi.

MNC Group punya kantor pusat di daerah Jakarta Barat, tepatnya di Jalan Kebon Sirih Raya No.17-19. MNC Group dipimpin oleh CEO Hary Tanoesoedibjo. Sahamnya hingga kini dihargai Rp 50,00 perlembarnya.

MNC Group setidaknya punya 32 cabang usaha. MNC juga mendirikan beberapa anak perusahaan seperti PT. RCTI, PT. MNC TV, PT. GTV, PT. MNC Televisi Network, dan lain-lain.

Layanan MNC Group

  • Stasiun Televisi

MNC Group memiliki empat saluran televisi yaitu RCTI, GTV, MNC, dan iNews TV. Semua channel tersebut awalnya bisa dinikmati gratis oleh masyarakat.

Tapi sejak tahun 2019, empat saluran televisi ini berubah menjadi layanan premium dan harus dinikmati melalui layanan televisi kabel berlangganan. Saluran tersebut juga bisa dinikmati melalui receiver khusus.

  • Siaran Radio

Ternyata MNC Group juga mengembangkan bisnisnya dalam dunia penyiaran radio. Ada 4 PT yang bernaung di bawah MNC Group yaitu Trijaya Sakti, Arief Rahman Hakim, Sabda Sosok Sohor, dan Suara Monalisa.

  • Media Cetak

MNC Group juga mengeluarkan media cetak baik dalam bentuk koran ataupun berbasis online. Anda pasti akrab dengan media cetak seperti Koran Sindo kan? Itu adalah salah satu produk dari PT. Media Nusantara Press. Seiring perkembangan zaman, media ini juga berkembang dalam bentuk online menjadi Sindonews.

  • Konten

Berbagai konten yang disiarkan di dunia entertainment Indonesia ternyata juga berasal dari anak usaha MNC Group. Setidaknya MNC punya 16 anak usaha yang bergerak dalam bidang produksi konten.

Perusahaan-perusahaan tersebut bergerak memproduksi sinetron, film, reality show, musik, dan lain sebagainya.

  • Situs Online

MNC Group juga aktif memproduksi berbagai layanan online. Ada situs berita, layanan streaming channel televisi, situs berbagi video meTube, MNC update, Job MNC, Mister Aladin, dan The F Thing. Situs-situs ini banyak yang bukan hanya bergerak dalam bidang media.

Misalnya Mister Aladin untuk pemesanan tiket dan The F Thing sebagai e-commerce barang branded.

Kesimpulan

Perusahaan MNC Group menjadi raksasa industri multimedia di Indonesia. Perusahaan ini bergerak dalam bidang penyiaran TV, media online, produksi konten, dan situs online.

Anda yang diterima kerja bisa ditempatkan dalam divisi berbeda. Gaji karyawan MNC Group pun dinilai cukup tinggi. Apalagi jika Anda bekerja dalam divisi penyiaran.

karyawan Hanya karyawan biasa yang kini sudah menjadi Direktur di perusahaan digital ternama di Indonesia. Ayo jadi karyawan sukses bersama Karyawan.co.id!

Gaji Pegawai Bandara

karyawan
2 min read

Gaji Karyawan Biznet

karyawan
2 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *